close

Silahkan kunjungi website program-program mulia kami, klik tombol dibawah ini

www.rumahyatimindonesia.org


Telp. 0265-2351868 | WA 0878 8555 4556

Wednesday 2 December 2020

Jalan Masuk Surga Bersama Keluarga

Berkumpul dengan keluarga adalah sebuah kenikmatan. Apalagi jika berkumpulnya dalam kondisi penuh kenikmatan yaitu di surga nanti. Tentu ini adalah kenikmatan diatas kenikmatan. Bisakah kita masuk kedalam surga bersama keluarga yang kita cintai? Allah telah menjanjikan orang-orang yang beriman akan dikumpulkan dengan anak keturunan mereka yang beriman juga:

Allah SWT Berfirman: “Dan orang-orang yang beriman, dan yang anak cucu mereka mengikuti mereka dalam keimanan, Kami hubungkan anak cucu mereka dengan mereka, dan Kami tiada mengurangi sedikitpun pahala amal mereka. Tiap-tiap manusia terikat dengan apa yang dikerjakannya.” (QS. Ath Thuur: 21)

Ayat ini dengan jelas menyebutkan bahwa orang yang beriman akan dikumpulkan bersama anak keturunannya juga yang beriman. Bahkan tidak sekedar anak, dalam ayat yang lainnya Allah juga menjelaskan bahwa mereka juga akan dikumpulkan dengan bapak-bapak dan istri-istri mereka. Masuk surga bersama keluarga adalah kebahagian yang sangat besar. Namun bagaimana caranya? Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan:

Menjaga keimanan dalam keluarga

Syarat utama agar bisa dikumpulkan disurga adalah anggota keluarga itu sama-sama beriman. Penting sekali menjaga keimanan dalam keluarga agar nantinya bisa kembali berkumpul di surga.

Membiasakan amal sholih dalam keluarga

Iman saja tidak cukup, harus diiringi dengan amal sholih. Keluarga yang diberkahi adalah keluarga yang dipenuhi dengan berbagai amal sholih. Tidak selayaknya kita hanya fokus dengan ibadah atau amal yang kita lakukan sendiri tetapi melupakan keluarga kita. Mari kita ajak mereka untuk beribadah dan beramal bersama. Diantara amal yang paling agung adalah menegakkan sholat. 

Tidak boleh kita lalai dalam mengajak keluarga kita untuk shalat karena hal ini merupakan tanggung jawab. Sangat disayangkan di hari ini kita dapati keluarga yang acuh dalam masalah ini. Banyak sekali anak atau remaja yang tidak sholat dan orang tuanya hanya acuh saja!! Ketika anaknya masih kecil sebagian lalai mengarahkan mereka untuk sholat dengan alasan “kasihan”, akhirnya ketika sudah besar susah untuk diperintahkan mengerjakan sholat. Padahal Rasulullah bersabda:”Perintahkanlah anak-anak kalian shalat ketika berumur tujuh tahun, dan pukullah mereka ketika berumur sepuluh tahun (jika mereka enggan untuk shalat) dan pisahkanlah mereka di tempat-tempat tidur mereka masing-masing.” (HR Hakim, dishahihkan Albani)

 Menjaga diri dan keluarga dari api neraka

Selain membiasakan amal sholih dalam keluarga, hal penting lainnya adalah berusaha menjaga diri dan keluarga dari dosa dan hal-hal yang dapat menyeret ke neraka.  Allah berfirman:

 “Hai orang-orang yang beriman, peliharalah dirimu dan keluargamu dari api neraka.” (QS Tahrim: 6)

Jika terjadi kemungkaran dalam keluarga maka wajib diingkari, jangan dibiarkan. Apalagi bagi kepala rumah tangga. Misal suami mengetahui istrinya keluar rumah tidak memahai jilbab atau pakaian yang menutup aurat maka harus ditegur, jangan dibiarkan!

 Saling memahami tanggung jawab

Keluarga ibarat sebuah tim maka harus saling membantu dalam kebaikan. Masing-masing harus memahami hak dan kewajibannya. Seorang suami harus berusaha membimbing istri dan juga anak-anaknya. Seorang istri juga demikian harus memahami hak dan tanggung jawabnya. Orang tua harus berusaha secara maksimal mendidik dan membimbing anak-anaknya. Demikian juga sebaliknya, seorang anak hendaknya berusaha secara maksimal berbakti dan membantu orang tuanya.

Jangan hanya memikirkan materi dalam keluarga!!

Sekarang banyak sekali keluarga yang jauh dari nilai-nilai ruhiyah dan moralitas. Mereka hanya sibuk memikirkan materi baik itu makanan, pakaian atau tempat tinggal. Mereka jauh sekali dari sentuhan agama dan juga akhlak-akhlak yang mulia. Orang tua hanya memikirkan anaknya makan apa dan nanti kerjanya apa. Jarang sekali memikirkan bagaimana agama dan juga akhlak 

Semoga Allah mudahkan kita masuk surga bersama keluarga yang kita cintai. Amien.