close

Silahkan kunjungi website program-program mulia kami, klik tombol dibawah ini

www.rumahyatimindonesia.org


Telp. 0265-2351868 | WA 0878 8555 4556

Friday 22 February 2019

Bersyukur Menjadikan Nikmat Berlipat


Allah SWT Berfirman:“Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih.” (QS. Ibrahim : 7)

Kita sebagai hamba yang lemah, sudah seharusnya kita selalu bersyukur atas segala nikmat yang telah Allah berikan. Bukan hanya bersyukur atas nikmat senang, akan tetapi kita juga harus bersyukur atas ujian yang Allah beri.

Bukankah Allah sudah sangat baik kepada manusia dengan menunjukkan jalan yang lurus kepada mereka? Namun manusia tetaplah pada sikapnya. Bagi yang menundukkan bisikan hawa nafsunya, jadilah mereka sebaga hamba-hamba yang bersyukur pada Allah. Tetapi bagi yang ditundukkan oleh hawa nafsunya, jadilah mereka sebagai hamba-hamba yang kufur kepada-Nya. Setiap keputusan yang diambil selalu disertai resiko. Manusia berhak menentukan apa saja yang menjadi pilihannya dan setiap pilihan ada pertanggungjawabannya di sisi Allah Swt. Yang bersyukur akan memperoleh tambahan nikmat yang berlipat ganda dari Allah, sementara yang kufur akan memperoleh siksa yang amat pedih dari-Nya.

Manusia memang tidak ada yang sempurna, yang menyebabkan kita selalu saja merasa kurang atas apa yang sudah di dapat, sehingga kita lupa untuk bersyukur.

Ada banyak sekali hal-hal yg kita anggap sepele yang membuat kita sering mengeluh dan tidak bersyukur, padahal terdapat limpahan nikmat didalamnya.

Bersyukur sesungguhnya merupakan jalan pintas yang dapat ditempuh setiap hamba Allah untuk mendekatkan diri pada-Nya. Bersyukur juga merupakan cara cepat untuk meraih kecintaan Allah. Karena bersyukur merupakan ibadah yang cepat mengundang turunnya kasih sayang Allah, maka Iblis berusaha semaksimal mungkin menjauhkan manusia dari sifat syukur ini. Iblis berjanji di hadapan Allah akan menjerumuskan manusia dari jalan yang lurus dan membuat mereka untuk tidak bersyukur kepada-Nya.

Jika kita percaya akan nikmat Allah yang berlipat ganda setelah bersyukur maka kita akan mendapatkannya, Begitupun sebaliknya.

Maka sudahkah kita bersyukur hari ini?

Mulai dari sekarang, marilah kita bersyukur dimulai dari hal-hal kecil terlebih dahulu dan perlahan akan meningkat. Agar kita selalu ditambah nikmat nya oleh Allah Swt.