close

Silahkan kunjungi website program-program mulia kami, klik tombol dibawah ini

www.rumahyatimindonesia.org


Telp. 0265-2351868 | WA 0878 8555 4556

Tuesday 10 January 2017

Berat Ringannya Hidup


Setiap orang pasti akan menemui masalah dalam hidupnya. Ringan atau beratnya suatu masalah bagi seseorang dipengaruhi oleh beberapa hal.

Pertama, cita-cita. Kalau seseorang cita-citanya hanya duniawi saja, tanpa ada cita-cita akhirat, pasti masalah dalam hidup ini akan terasa sangat berat. Bagi para pecinta dunia, meskipun sudah memiliki harta berlimpah, pangkat jabatan yang tinggi, popularitas yang luas, pasti hidupnya akan terasa berat.

Kedua, sandaran. Hidup ini akan terasa berat atau ringan tergantung kepada siapa kita bersandar. Kalau bersandar kepada selain Alloh, pasti berat. Kita akan capek sendiri karena yang kita sandari hanyalah makhluk, yang lemah, tiada berdaya dan tak punya kekuasaan apa-apa. Bersandar pada kekayaan, sesungguhnya harta kekayaan akan habis dan tak akan dibawa mati. Bersandar kepada manusia, sesungguhnya manusia lemah, sangat terbatas. Bersandarlah pada Dzat Yang Maha Kuasa atas segala-galanya, Alloh SWT.

Ketiga, pertolongan Alloh. Hidup akan berat kecuali ada pertolongan Alloh SWT. Hanya atas pertolongan Alloh-lah masalah sebesar apapun akan terasa ringan dihadapi. Pertolongan Alloh datang karena ketaatan dan kepasrahan kita kepada-Nya. Sedangkan, pertolongan Alloh jauh karena kemaksiatan kita. Salah satu jalan mengundang pertolongan Alloh adalah dengan sabar dan sholat.

Alloh Swt. berfirman, “Hai orang-orang yang beriman, jadikanlah sabar dan sholat sebagai penolongmu, ssungguhnya Alloh beserta orang-orang yang sabar.” (QS. Al Baqoroh [2] : 153).

Semoga kita termasuk orang-orang yang mampu menghadapi hidup ini dengan ringan, sebesar apapun masalah yang kita hadapi. Dan, hal ini tiada bisa kita tempuh selain dengan mendekat terus kepada Alloh Yang Maha Menguasai langit, bumi dan segala apa yang ada. Wallohua’lam bishowab.